BUKITTINGGI,JamgadangNews – Antusias dan rasa gembira warga Kelurahan Aur Kuning Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh, tumpah ruah pada saat mengikuti berbagai perlombaan memeriahkan HUT RI ke – 77.
Acara tersebut diadakan di Tabek Gadang, Kelurahan Aur Kuning, Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh, pada hari minggu, 21 Agustus 2022.
Berbagai perlombaan yang diadakan di tengah masyarakat ini, bertabur hadiah, diantaranya panjat pinang, makan kerupuk, pacu karung, pacu kelereng, dan masih banyak jenis perlombaan lainnya.
Acara ini juga dihadiri langsung oleh Lurah Aur Kuning Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh, Dewi Febriani, yang langsung berbaur dengan masyarakat.
“Saya ikut perlombaannya juga”, ujar Dewi Febriani dengan semangatnya.
Sangat luar biasa antusias masyarakat Kelurahan Aur Kuning ini, kita sebagai Lurah sangat mengapresiasi dan selalu ikut menjaga dan memupuk semangat kebersamaan masyarakat ini secara bersama-sama,” ujar Dewi menambahkan.
Dalam acara ini, dananya murni swadaya masyarakat, kami hanya ikut andil dalam bentuk sumbangan hadiah, dimana hadiah tersebut nantinya dapat menjadi stimulan bagi masyarakat.
Semangat masyarakat dalam mengikuti perlombaan dalam rangka HUT RI ke – 77 ini, sebagai bukti dan cinta kita kepada NKRI, sebagai bentuk mengenang jasa-jasa para pahlawan Bangsa yang telah berjuang, mengorbankan harta dan nyawanya demi kemerdekaan NKRI, demi anak dan cucunya, dan pada saat ini telah merasakan arti dan makna kemerdekaan itu,” ungkap Dewi.
(Om Jap)