Indeks

Milad Ke-45 MAN 1 Bukittinggi, Kemenag Sumbar : Madrasah Ini Terbaik di Sumbar

*Tim Penilai Verifikasi Sumbar 2023 Disambut Pemko Bukittinggi* Bukittinggi,- Pemerintah Kota Bukittinggi sambut kedatangan Tim Penilai Verifikasi Lapangan Lomba Ketua Kelompok Dasawisma Berprestasi Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023 Rombongan dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Provinsi Sumatera Barat Ny. Harneli Mahyeldi, penilaian berlangsung di kelompok Dasawisma Green View, RT 1.RW 1. Kelurahan Koto Selayan Kecamatan Mandiangin Koto Selayan(MKS) Kota Bukittinggi. Senin (13/02/2023) Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi Maad mengatakan Pemerintah Kota Bukittinggi selalu memberikan dukungan kepada TP PKK dan Dasawisma dalam rangka menjalankan 10 program pokok PKK, "Tim penggerak PKK mampu bergerak sampai ke akar rumput dapat menyentuh masyarakat langsung dan dapat pula menerima langsung masukan dari masyarakat agar ditindak lanjuti oleh Pemerintah Daerah," ujar Marfendi Marfendi juga memberikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh kelompok Dasawisma Green View Kelurahan Koto Selayan,Pengurus TP PKK Kelurahan Koto Selayan, Pengurus TP PKK Kecamatan Mandiangin Koto Selayan dan Pengurus TP PKK Kota Bukittinggi atas dedikasi dan sumbangsihnya dalam melaksanakan program dan kegiatan peningkatan kesejahteraan masyarakat Sementara itu, Ketua TP PKK Sumbar. Ny. Harneli Mahyeldi dalam sambutannya menyampaikan, penilaian ini merupakan tahap II. Ketua Dasawisma Green View terpilih dalam nominasi 5 besar kategori Kota pada lomba tingkat Provinsi Sumatera Barat, "Kedatangan Tim Penilai bertujuan untuk melakukan verifikasi lapangan  terhadap hal-hal yang telah di ekspose di Padang pada 08 Februari lalu. Melihat keaktifan masyarakat dalam pelaksanaan 10 program pokok PKK serta keterlibatan seluruh unsur masyarakat dan unsur Pemerintah Daerah," tutupnya.(alex)

Bukittinggi, Jamgadangnews- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bukittinggi gelar Milad ke-45 atas berdirinya sekolah madrasah tertua dikota ini. Dihadiri oleh Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi, Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Sumbar, Hendri Pani serta Kepala Madrasah dan Tsanawiyah se Kota Bukittinggi. Selasa (14/2/2023).

Kepala MAN 1 Bukittinggi Irsyad menjelaskan , dengan milad ke 45 tahun ini, bagaimana mengkaji untuk kedepannya, MAN 1 dapat meningkatkan prestasi belajar dan prestasi non akademik meningkat dari biasanya.

“Pada Milad ini kita adakan rangkaian acara berupa lomba kosinus/mata pelajaran antar SLTP, sebutkan berupa lomba seni antar SLTA, pameran hasil karya siswa dan keterampilan las, listrik, tata busana, robotik dan multi media,”urainya.

Menurut Irsyad, lomba yang diikuti bukan hanya dari siswa Madrasah di Sumatera Barat, tetapi juga dari MAN 1 Mandailing Natal Sumut.

Ditambahkannya, bagaimana pembangunan dari segi fisik dan mental siswa dapat dilakukan dengan sebaik-baiknya dan kerjasama dengan masyarakat dan pemerintahan, sehingga terwujud madrasah yang mandiri dan berprestasi.

Milad Ke-45 MAN 1 Bukittinggi, Hendri Pani : Madrasah Ini Terbaik di Sumbar
Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi, sangat mengapresiasi acara milad itu, sebab sekolah ini telah mencapai prestasi kebanggaan, baik ditingkat kota, bahkan provinsi nasional.

“Dengan prestasi yang telah diraih itu, tentu harapnya dipertahankan, kreatifitas untuk menjadikan anak-anak menjadi orang luar biasa ini perlu dipertahankan dan diarahkan,”ulasnya.

Menurut Wawako, dahulu pendidikan yang pernah ada di Sumatera Barat ini pernah menghasilkan orang-orang besar pada usia yang relatif sangat muda.

Misalkan, Rasuna Said yang membuang Belanda ke Semarang pada usia 22 tahun, mengapa hal itu bisa terjadi, karena disebabkan oleh hasil pendidikan yang baik dan bagus di masyarakat tengah.

Sementara itu, Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Sumatera Barat, Hendri Pani mengaku senang dan bangga digelarnya acara itu.

“Milad ini merupakan ajang promosi, sosialisasi dan unjuk prestasi dari MAN 1 Bukittinggi terhadap capaian dalam rentang 5 tahun terakhir. Prestasi nasional itu seperti, lomba Robotic, skill MA tingkat provinsi Sumbar,”ungkapnya.

Dikatakannya, MAN 1 Bukittinggi sudah ber Akumulasi menjadi madrasah yang berbasis sain dan penelitian, disamping porsi keagamaan yang cukup tinggi. MAN 1 Bukittinggi juga madrasah yang secara nasional termasuk dalam 700 madrasah yang tergolong berkualitas di Indonesia dan 10 besar MA dan SMA di Sumatera Barat. Untuk MAN saja yang terbaik kedua setelah MAN Insan Cendekia (IC) di Pariaman.

“Kita berharap madrasah yang ada di Bukittinggi menjadi yang terbaik ditingkat nasional,” imbuhnya.

( San )

Exit mobile version