Bukittinggi,JamGadangNews.Com
Bakal Calon Walikota Bukittinggi Heri Tito Rinaldi.SH.Mkn Resmi mendaftar ke Partai Demokrat Kota Bukittinggi Sebagai Persyaratan Pencalonan Walikota Bukittinggi Periode 2024-2029
Senin,(29/4/2024) di Kantor DPC Demokrat Jalan.Soekarno-Hatta
Saat pendaftaran dilakukan di Kantor DPC Demokrat Kota Bukittinggi, HTR disambut oleh Pengurus Partai Demokrat di antaranya:
1. Yerri amiruddin, SE (Sekretaris DPC Partai Demokrat BKT)
2. Elfianis (Bendahara DPC Partai Demokrat BKT)
3. Heri sukarwan (ketua BPOKK DPC Partai Demokrat BKT)
4. Yanche Dede Saputra (Ketua penjaringan bakal calon walikota/wakil walikota DPC Partai Demokrat BKT)
5. Mariah nadhifah (staff sekretariat DPC Partai Demokrat BKT)
Heri Tito Rinaldi atau yang lebih akrab di panggil HTR juga menuturkan harapannya agar Demokrat mau membersamai keinginannya untuk maju dalam pilkada dan nantinya bersama-sama membangun Kota Bukittinggi ke arah yang lebih baik.
“Mengikuti kegiatan penjaringan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota yang dilakukan oleh Partai Demokrat ini merupakan bentuk keseriusan saya untuk maju dalam kontestasi Pilkada Kota Bukittinggi mendatang,” ujarnya.
Sekretaris DPC Partai Demokrat Yerry amirudin memberikan sedikit arahan agar HTR segera Melengkapi Syarat dan Ketentuan yang di atur dalam Partai, Serta akan melakukan Fit and Propert tes di Padang nantinya,
” Yang lebih penting Penilaian dari Partai Demokrat salah satunya adalah melihat Survey bakal Calon dari Tim Independen dalam Meningkatkan Popularitas dan Elektebelitas nantinya” ujar Dt.Yerry.
Hal senada juga di sampaikan oleh Ketua Penjaringan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota DPC Partai Demokrat, Yanche Dede Saputra menyebutkan langkah yang diambil oleh HTR merupakan terobosan untuk memantik partisipasi anak muda dalam demokrasi.
“Keikutsertaan HTR dalam penjaringan bakal calon Wako dan Wawako Bukittinggi merupakan terobosan serta cambuk bagi tokoh-tokoh muda. Keikutsertaan HTR merupakan penanda baik dalam menegaskan bahwa pemuda mesti mengunakan hak politik, baik dalam bentuk ikut serta dalam kontestasi pilkada ataupun dalam kegiatan demokrasi lainnya,” ucapnya.
Yanche Dede Saputra juga mengapresiasi HTR yang memilih untuk ikut dalam penjaringan yang dilakukan oleh Partai Demokrat yang Perdana menerima bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Mendatang.
“Kita mengapresiasi langkah HTR yang memilih partai Demokrat dan kita juga membuka kesempatan bagi siapa saja termasuk tokoh muda untuk berpartisipasi dalam pilkada mendatang. Untuk penjaringan bakal calon yang dilakukan oleh Demokrat dilaksanakan pada 22 April hingga 6 Mai 2024,” tutupnya.
Kedatangan Heri Tito Rinaldi mengambil Formulir dan Mendaftar ke Partai Demokrat Sebagai Calon Walikota dan Wakil Walikota Bukittinggi Periode 2024-2029.(Rudi)