Foto : Kakanwil Kemenkumham Sumbar, Haris Sukamto/ Foto,N
Agam, JamGadangnews – Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Agam, menggelar peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke- 74 yang berlangsung hikmad. Mengusung tema “Transformasi Peran Keimigrasian Melalui Strategi Digitalisasi”, dengan melaksanakan Upacara di halaman Kantor Imigrasi Kecamatan Baso Kabupaten Agam. Jum’at (26/1/2024).
Dihadiri oleh, Kepala Imigrasi Kelas II Non TPI Agam, Budiman Hadiwarsito , Kepala Kantor Kemenkumham Sumbar, Haris Sukamto, Bupati Agam, atau yang mewakili, Camat Kecamatan Baso serta undangan lainnya.
Kepala Kanwil Kemenkumham Sumbar, Haris Sukamto , dalam narasi sambutan pidatonya, menyampaikan, tantangan kedepan akan lebih besar, sebab banyak permasalahan global harus kita ikut terlibat didalamnya.
“Arahan Menteri, maupun Dirjen Imigrasi adalah “Golden Visa”, yang akan masuk ke negara kita, tentu yang akan memberikan investasi dan inovasi ke Indonesia dan mampu mensejahterakan masyarakat Indonesia,” ujarnya.
Dituturkan, pertumbuhan ekonomi akan semakin cepat dan lebih baik, akan tetapi bila kedatangan mereka tidak memberi dampak positif terhadap bangsa Indonesia, maka interupsi dari Dirjend Imigrasi sudah cukup tegas.
“Dengan melakukan tim sinergitas seluruh jajaran Kanwil Kenenkumham dan Imigrasi, tingkat provinsi dan nasional. Pengawasan orang asing itu dilakukan dengan sebaik-baiknya, agar yang masuk ke wilayah Indinesia, khususnya Sumatera Barat, adalah betul-betul yang memberikan manfaat,” tukasnya.
Kepala Imigrasi Kelas II Non TPI Agam, Budiman Hadiwarsito, mengungkapkan, senang dan bahagia, karena pada tahun 2024 ini, Kantor Imigrasi memasuki umur 74 Tahun. Saatnya untuk lebih maju dan berkembang lagi.
“Upacara ini agenda rutin, beberapa rangkaiannya adalah, kita sudah melakukan donor darah dan kunjungan ke panti sosial, dan paspor simpatik yang telah dilaksanakan 3 minggu berturut-turut dari tanggal 6, 13 Januari hingga 20 Januari 2024,” pungkasnya. (**)